Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Pengurus PKK dan Dekranasda, Kota Pematangsiantar dan Tanjungbalai Dilantik


Ketua TP PKK yang juga Ketua Dekranasda Provinsi Sumut Nawal Lubis melantik Kusma Erizal Ginting sebagai Ketua TP PKK dan Ketua Dekranasda Kota Pematangsiantar, serta Fathia Haitami Waris sebagai Ketua TP PKK dan Ketua Dekranasda Kota Tanjungbalai. suaratani.com - ist

SuaraTani.com - Pematangsiantar| Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK)  Sumatera Utara (Sumut), Nawal Lubis melantik Kusma Erizal Ginting menjadi Ketua TP PKK dan Ketua Dekranasda Kota Pematangsiantar. 

Kemudian, Fathia Haitami Waris sebagai Ketua TP PKK dan Ketua Dekranasda Kota Tanjungbalai. Nawal Lubis mengajak keduanya untuk turun langsung dan melihat kondisi masyarakat di desa dan kelurahan. 

“Bapak/Ibu harus aktif turun langsung ke lapangan melihat kesulitan rakyat, bangun komunikasi yang baik dengan masyarakat, serta susun program kerja sesuai kebutuhan masyarakat,” kata  Nawal Lubis usai melantik keduanya  di Ruang Data Balai Kota Pematangsiantar, Jalan Merdeka,  Pematangsiantar, Rabu (7/12/2022).

Pelantikan ini merupakan rangkaian kegiatan pelantikan Walikota Pematangsiantar dan Walikota Tanjungbalai sisa masa bhakti 2021-2024. Acara diawali dengan pawai becak BSA dari Rumah Dinas Walikota di Jalan Kapten MH Sitorus Nomor 18, Pematangsiantar menuju Balai Kota.

Nawal Lubis dalam arahan mengatakan, Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, hingga Pemerintah Kabupaten/Kota sangat membutuhkan peranan TP PKK. 

Karenanya PKK harus bersinergi dengan pemerintah sehingga apa yang menjadi program-program pemerintah untuk memajukan masyarakat bisa tersampaikan.

"Salah satunya, saat Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) beberapa waktu lalu. Dengan adanya peranan TP PKK baik di desa dan perkotaan cakupan imunisasi BIAN di Sumut mencapai di atas 90%  sehingga Sumut meraih peringkat keempat terbaik se-Indonesia," terangnya.

Dengan dilantiknya Ketua TP PKK Kota Pematangsiantar dan Kota Tanjungbalai, diharapkan TP PKK di kedua kota tersebut bisa lebih baik lagi. 

“Kemarin belum dilantik saja sudah mendapat juara, saya sangat mengapresisi, ini sangat luar biasa sudah bisa juara ,“ ungkap Nawal.

Dikatakan juga, pekerjaan TP PKK tidak mudah. Namun bisa mudah ketika Ketua TP PKK mau turun ke desa dan kelurahan untuk melihat langsung kondisi masyarakat. 

"Mungkin kita capek, tapi ini tanggung jawab kita bersama, dengan semangat tulus dan ikhlas membantu masyarakat pastinya membuat hati senang,” kata Nawal, yang juga Ketua Dekranasda Sumut. 

Terkait Dekranasda, Nawal menyampaikan, selama ini Dekranasda telah berperan dalam membina dan memberdayakan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). 

Dengan adanya UMKM roda prekonomian bisa berjalan, sehingga Sumut mampu menekan inflasi dan meraih penghargaan dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) sebagai provinsi terbaik mengendalikan inflasi, berkat bantuan Industri Kecil Menengah (IKM) dan UMKM.

“Jaga hubungan baik dengan pemerintah pengurus dan masyarakat sehingga memberikan kesempatan untuk berwirausaha,” harapnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK dan Ketua Dekranasda Kota Pematangsiantar Kusma Erizal Ginting, usai pelantikan mengatakan dirinya akan langsung melakukan sinergi dan kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk TP PKK dan Dekranasda Provinsi Sumut, serta kabupaten/kota lainnya.

Turut hadir pengurus TP PKK dan Dekranasda Sumut, Kota Pematangsiantar, Kota Tanjungbalai dan OPD di lingungan Kota Pematangsiantar dan Tanjungbalai.* (wulandari)