Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Bupati Darma Wijaya Paparkan Program Sapta Dambaan ke Wali Kota Tanjungbalai

Bupati Sergai Darma Wijaya menerima kunjungan Plt Wali Kota Tanjung Balai di ruang kerja Bupati, Selasa (28/9/2021).suaratani.com-rag


SuaraTani.com – Sergai| Bupati Serdangbedagai (Sergai) Darma Wijaya menerima kunjungan kerja Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Tanjungbalai Waris Tholid di ruang kerja Bupati, Selasa (28/9/2021).

Dalam kunjungannya, Plt Wali Kota Tanjungbalai Waris Tholib mengaku bahwa kunjungannya ini sebagai bentuk merajut silaturrahmi kepada Pemerintah Kabupaten Sergai dibawah komando Bupati Darma Wijaya dan Wakil Bupati Adlin Umar Yusri Tambunan.

"Terimakasih kami ucapkan kepada Pak Bupati yang sudah menerima kunjungan kami. Banyak jalinan kerja sama yang diharap terjalin dari silaturrahmi ini," ungkapnya.

Ia menuturkan bahwa silaturrahmi dan jalinan kerja sama antar Pemerintah Daerah harus terus dirajut. Apalagi wilayah Kabupaten Sergai dengan Kota Tanjungbalai tidak terlalu jauh.

"Begitu juga dengan pengalokasian Dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Ditengah pandemi Covid-19 yang masih melanda Sumatera Utara khususnya, penanganan Covid menjadi salah satu point,"tambahnya.

Sementara itu, Bupati Darma Wijaya mengucapkan terima kasihnya kepada Plt Wali Kota Tanjung Balai Waris Tholib yang sudah berkenan hadir. Pada kesempatan itu juga, ia menjelaskan bahwa dalam mendukung program pemerintah dalam hal Pemulihan Ekonomi Nasional, Pemkab Sergai menyusun 7 program prioritas yang terangkum dalam Sapta Dambaan.

"Selain infrastruktur baik jalan, jembatan dan irigasi, sektor pendidikan, kesehatan dan layanan umum tertunya jadi prioritas kinerja. Itu semua terangkum dalam Sapta Dambaan," jelasnya.

Dalam 7 program yang termaktub pada Sapta Dambaan Sergai diyakini mampu menjadikan Sergai Maju Terus, Mandiri, Sejahtera dan Religius.

Ketujuh Sapta Dambaan tersebut yakni Sekolah Mandiri, Terampil, Asri dan Berkualitas (mantab), Masyarakat Sehat dan Religius, Pertanian Berkelanjutan, Infrastruktur Terintegras, Ekonomi Berdaya Saing, Wisata Maju Terus dan Birokrasi Dambaan.

Turut Hadir Sekdakab Sergai M. Faisal Hasrimy, Kepala BPKA Rusmaini Purba, Asisten I Nina Deliana, Asisten II Kaharudin dan Kabag Tata Pemerintahan Wahyudi. *(rag)