Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Pupuk Indonesia Sumbagut Peduli "Ramadan Berbagi Takjil"

Senior Manajer Sumbagut Pupuk Indonesia, Wawan Arjuna berbagi bingkisan takjil kepada masyarakat yang melintas area Kantor Pupuk Indonesia Wilayah Sumut, Jalan Gajah Mada Medan, Rabu (27/3/2024). suaratani - junita sianturi

SuaraTani.com - Medan| PT Pupuk Indonesia (Persero) Wilayah Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) melakukan kegiatan bagi-bagi takjil kepada masyarakat sekitar perusahaan, Rabu (27/3/2024) sore di Kantor Pupuk Indonesia, Jalan Gajah Madan, Medan.

Takjil yang disediakan sebanyak 200 paket tersebut merupakan kegiatan Pupuk Indonesia Sumbagut Peduli "Ramadan Berbagi Takjil".

Paket tersebut dibagi-bagikan kepada masyarakat pengendara yang melintas di area kantor perusahaan tersebut. Dan, dalam waktu singkat paket takjil pun ludes.

Masyarakat terlihat sangat antusias untuk mendapatkan menu berbuka yang disediakan pihak perusahaan. Tidak hanya pejalan kaki dan pengendara motor yang ingin mendapatkan makanan berbuka puasa tersebut, pengendara mobil pun tak mau ketinggalan.

Sumiati, seorang warga yang kebetulan melintas di Jalan Gajah Mada Medan, mengaku senang mendapat takjil dari pihak perusahaan dalam hal ini Pupuk Indonesia.

"Nggak sangka ada pembagian takjil gratis di sini. Kebetulan saya lewat sini dan mau pulang ke rumah untuk berbuka puasa bersama keluarga. Ya, rejeki nggak ditolak lah," kata Sumiati tersenyum sambil menenteng paket yang diterimanya.

Senior Manajer Sumbagut Pupuk Indonesia, Wawan Arjuna yang memimpin langsung kegiatan tersebut mengatakan, pembagian takjil ini merupakan rangkaian dari acara Pupuk Indonesia dalam hal menjalin hubungan sosial dengan masyarakat sekitar. Khususnya di bulan Ramadan, bulan yang penuh berkah.

Menurutnya, kegiatan serupa juga dilakukan di wilayah lain, seperti Jakarta ada juga di Lampung dan di Semarang.

Sebagai produsen pupuk, lanjut Wawan, Pupuk Indonesia bisa menjalankan penugasan pemerintah melalui penyediaan pupuk bersubsidi salah satunya berkat dukungan masyarakat. Tidak hanya petani, tetapi juga masyarakat yang berada di sekitar wilayah operasional perusahaan.

"Dan, ini salah satu bentuk timbal balik kita kepada masyarakat sekitar. Kalau di Medan sendiri, tidak hanya kegiatan ini saja, bagi-bagi takjil. Tapi kemarin kita juga ada kegiatan buka bersama dengan pengurus Masjid Takmir yang ada di sekitar perusahaan. Termasuk penyerahan bantuan untuk pembelian karpet untuk kepentingan ibadah di bulan Puasa," kata Wawan.  

Wawan yang didampingi Bayu Aji Uridho, AE Wilayah Medan, menambahkan, pada pembagian takjil kali ini, Pupuk Indonesia bekerjasama dengan pedagang kaki lima yang ada di sekitar perusahaan.

"Jadi, takjil yang kita bagikan itu kita kerjasamakan dengan pengusaha kecil yang ada di samping kantor Pupuk Indonesia. Hal ini untuk mendukung para pelaku usaha kecil atau UMKM di bidang kuliner. Intinya, masyarakat dapat dan pedagang kecil pun dapat manfaat dari kegiatan bagi-bagi takjil di bulan Ramadan ini," kata Wawan.

Usai kegiatan bagi-bagi takjil, acara dilanjutkan dengan acara buka puasa bersama dengan tenaga pemasaran PT Pupuk Indonesia wilayah Sumatera Utara dan media. * (junita sianturi)