Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Pasokan Tersendat, Cabai Merah Bertahan Mahal dengan Kecenderungan Naik

Pedagang melayani pembeli di Pasar Petisah Medan, Selasa (8/3/2022). Pasokan yang terbatas menjadi penyebab harga cabai bertahan mahal meski sempat turun.suaratani.com-ist 


SuaraTani.com – Medan| Harga cabai merah di sejumah pasar tradisional di Kota Medan masih stabil dengan kecenderungan naik. Sejauh ini, harga cabai di sejumlah pasar tradisional di Kota Medan bertahan di kisaran angka Rp60 ribu per kilogram (kg). Masih belum banyak berubah. 

Sementara dari pantauan  di sejumlah pasar tradisional di luar Kota Medan, cabai merah dijual di kisaran angka Rp53 ribu hingga Rp56 ribu per kg nya.

Pemerhati ekonomi Sumatera Utara (Sumut), Gunawan Benjamin, mengatakan, dari hasil penelusuran di lapangan, selain cuaca yang kurang bersahabat, ada juga distribusi cabai yang mengalir ke luar wilayah Sumut, ditambah lagi ada permasalahan penurunan produktifitas di masaing masing wilayah. 

“Sedangkan dari pantauan di pasar induk, cabai merah yang datang dari wilayah Blangkejeren Aceh sudah tidak lagi memasok cabai merah ke Pasar Induk Medan sementara ini,” kata Gunawan di Medan, Selasa (8/3/2022).

Sementara itu, sejumlah wilayah lain yang rutin memasok cabai merah ke pasar induk seperti Batubara, Takengon, Deliserdang termasuk cabai merah dari Jambi juga tengah menurun pasokannya. Dan dalam beberapa kesempatan, cabai merah dari wilayah Takengon kerap langsung didistribusikan atau dijual di luar wilayah Sumut.

Harga cabai merah yang bertahan mahal dan merata di banyak daerah di Jawa dan Sumatera membuat harga cabai merah sulit untuk turun saat ini. 

“Produksi cabai merah di tingkat petani yang mengalami penurunan menjadi akar masalah mahalnya harga cabai merah saat ini,” ujarnya.

Sedangkan untuk komoditas lainnya seperti tomat  mulai menunjukan adanya pasokan yang melimpah. Harga tomat mulai mengalam penurunan. Meskipun masih daalam rentang Rp10 hingga Rp13 ribu per kg saat ini. Tetapi pasokan yang melimpah dari wilayah sumatera barat membuat harga tomat di Medan perlahan mulai mengalami penurunan.

Untuk harga minyak goreng masih terpantau sama dan tidak mengalami perubahan. Minyak goreng masih belum sesuai dengan harapan pemerintah yang mengacu pada HET. Minyak goreng masih dijual dalam rentang Rp14 ribu (curah) hingga Rp18 ribu per liter untuk yang kemasan, mengacu harga dari PIHPS pada hari ini. *(ika)