Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan meninjau ketersediaan stok dan stabilitas harga barang kebutuhan pokok (bapok) di Pasar Raya I, Salatiga, Jawa Tengah, Sabtu (1/7/2023).suaratani.com-istSuaraTani.com – Salatiga| Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan mengatakan, harga sejumlah barang kebutuhan pokok (bapok) di Salatiga, Jawa Tengah terpantau stabil, bahkan turun. Selain itu, pasokannya pun terpantau cukup.
Saat ini harga-harga bapok di Salatiga terpantau stabil. Di sini rata-rata harga ayam Rp36 ribu per kilogram.
Cabai merah keriting, bawang putih kating, danbawang merah sama-sama Rp35 ribu per kilogram. Telur ayam antara Rp29–30 ribu per kilogram.
“Berdasarkan pantauan kami dalam 2 hari terakhir, harga-harga bapok di wilayah Jawa Tengah, terutama di Semarang dan Salatiga, terpantau stabil cenderung turun,” kata Mendag Zulkifli Hasan di Pasar Raya I Salatiga, Jawa Tengah, Sabtu (1/7/2023).
Sebelumnya, Mendag Zulkifli Hasan juga meninjau Pasar Bandarjo di Ungaran, Kabupaten Semarang pada Jumat (30/6/2023) dan Pasar Kalianda di Lampung Selatan pada Rabu (28/6/2023).
Mendag Zulkifli Hasan juga mempersilakan masyarakat untuk berbelanja seperti biasa.
“Silakan belanja ke pasar seperti biasa. Bapok cukup dan harganya stabil,” pungkas Mendag Zulkifli Hasan. *(jasmin)

