Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Harga Sawit di Tingkat Petani Masih Cenderung Turun

Petani mengumpulkan TBS kelapa sawit sebelum dibawa ke PKS untuk diolah menjadi CPO.Di pekan ini, harga TBS di tingkat petani masih cenderung turun.suaratani.com-dok

SuaraTani.com – Medan| Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit di tingkat petani di Kabupaten Langkat mengalami penurunan yang cukup signifikan. 

Di pekan lalu, harga TBS lebih murah Rp125 dari harga TBS yang ditetapkan Kelompok Teknis di angka Rp3.651 per kilogram (kg). 

“Tetapi di pekan ini, harga di kami di kisaran Rp3.000 hingga Rp3.100, artinya gak jauh berbeda dari harga yang ditetapkan kelompok teknis,” ujar Habinsaran Sijabat, salah seorang petani di Kabupaten Langkat. 

Sementara untuk di Kabupaten Simalungun, Habinsaran  yang juga memiliki kebun di kabupaten tersebut menyebutkan, harga yang diberikan di kisaran Rp2.000-an per kg.

“Kalau di Simalungun ini juga turun drastis, karena pekan lalu harganya dibanderol di angka Rp2.700 sampai Rp2.800 per kg,” sebutnya. 

Untuk di Kabupaten Labuhanbatu Utara, harga TBS dibanderol di angka Rp2.050 per kg. Harga ini menurut salah seorang petani, Muhammad Yusuf Tanjung sedikit naik dibandingkan harga pekan lalu. 

“Naiknya gak banyak, Cuma Rp105 per kg, tetapi itu sudah cukup membantu lah,” kata Yusuf. 

Sebelumnya, Kelompok Kerja Teknis Tim Rumus Harga TBS Kelapa Sawit Produksi Petani Provinsi Sumut menetapkan harga TBS kelapa sawit sebesar Rp3.100, sementara pada pekan lalu, harga TBS harga sawit ditetapkan sebesa Rp3.651 per kilogram (kg). *(ika)