Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

KPU Taput Sosialisasikan Aplikasi SIAKBA

KPU Taput melakukan sosialisasi aplikasi SIAKBA menjelang penerimaan pendaftaran PPK dan PPS pada Pemilihan Umum 2024, Sabtu (5/11/2022).suaratani.com-darwin nainggolan 

SuaraTani.com – Taput| Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tapanuli Utara (Taput) melakukan sosialisasi aplikasi Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan Ad hoc (SIAKBA) menjelang penerimaan pendaftaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) pada Pemilihan Umum 2024.

Sosialisasi yang digelar pada Sabtu (5/11/2022), di Angkasa Cafe Tarutung, dihadiri oleh Ketua KPU Taput Kopman Pasaribu, anggota KPU Taput Bernard Simanjuntak, Suwardi Pasaribu, Rudolf Sirait, Barisman Panggabean, Sekretaris KPU Taput Erifan Manullang, tokoh agama, tokoh masyarakat, kalangan akademisi, organisasi kemasyarakatan dan pemuda, serta insan pers.

Ketua KPU Taput Kopman Pasaribu mengatakan, aplikasi SIAKBA merupakan sarana pendaftaran calon anggota PPK dan PPS secara online dan tidak lagi dilakukan secara manual.

Ia berharap agar setiap calon anggota PPK dan PPS benar-benar tidak sebagai anggota partai politik. 

Divisi Sosialisasi Pendidikan dan Partisipasi Masyarakat KPU Taput, Bernard Simanjuntak, menguraikan  pengenalan sistem Aplikasi SIAKBA berbasis website.

Dikatakannya, syarat menjadi anggota PPK dan PPS diantaranya adalah bukan sebagai anggota partai politik dan batas usia 55 tahun. Untuk mengetahui lebih lanjut bisa dicek di link infopemilu.kpu.go.id.

Apabila ada keberatan dari calon penyelenggara tersebut karena terdaftar sebagai anggota partai politik, nantinya akan diteruskan oleh KPU ke partai politik bersangkutan untuk diklarifikasi.

"Hal ini penting bagi yang ingin mendaftar sebagai penyelenggara di tingkat desa dan kecamatan agar menguasai sistem informasi teknologi," ujar Bernard.

Diharapkannya, melalui sosialisai ini peserta mengetahui fitur website SIAKBA dan dapat menginformasikan kepada masyarakat yang ingin menjadi anggota PPK dan PPS sehingga bisa dilakukan dengan baik dan benar. *( darwin nainggolan)